Ads 720 x 90

Dari Brizzi, Flazz, e-Money, Hingga TapCash, Mana yang Lebih Unggul?

Uang elektronik kini menjadi alternatif pembayaran yang jadi andalan banyak orang. Cukup dengan lakukan tap, kamu udah bisa merasakan kemudahan transaksi dari uang elektronik. Pilihannya pun juga beragam, mulai dari Brizzi, Flazz, e-Money, hingga TapCash.

Rata-rata alat pembayaran non-tunai yang disebutkan tadi berasal dari bank-bank di Indonesia. Walaupun sama-sama dipakai buat transaksi non-tunai, uang elektronik yang beredar punya keunggulan yang berbeda-beda lho.

Dengan adanya Brizzi, Flazz, e-Money, hingga TapCash, gak sedikit yang bingung  dalam memilih uang elektronik mana yang cocok buat mereka. Nah, dalam ulasan kali ini, MoneySmart mau bahas profil uang-uang elektronik. Yuk, disimak.

1. Brizzi BRI

Brizzi BRI (Instagram).

Dari sekian banyak uang elektronik yang beredar, Brizzi emang dikenal cukup populer. Brizzi adalah uang elektronik yang diterbitkan dan disediakan Bank BRI.

Brizzi bisa digunakan buat membayar belanjaan ataupun transaksi lainnya. Asalkan merchant-merchant tersebut telah bekerja sama dengan Bank BRI buat menerima pembayaran dengan Brizzi.

Tarif dan limitasi Brizzi BRI

  • Biaya perdana: Rp 20 ribu
  • Minimum Top Up: Rp 1
  • Saldo minimum: Rp 0
  • Saldo maksimum: Rp 2 juta
  • Jumlah maksimum transaksi per bulan: Rp 20 juta

Walaupun gak punya masa berlaku, Brizzi yang gak digunakan buat transaksi selama 12 bulan bisa menjadi pasif pada bulan ke-13. Namun, kamu masih bisa gunakan Brizzi tersebut dengan ketentuan:

  • Brizzi yang saldonya < Rp 25 ribu ditutup dan sisa saldonya jadi milik BRI.
  • Brizzi yang saldonya > Rp 25 ribu maka pada bulan ke-13, saldonya di debit Rp 5.000 tiap bulan.

Di tempat-tempat ini kamu bisa dapatkan Brizzi:

  • Kantor BRI
  • Indomaret atau Alfamart
  • Gerbang Tol
  • Stasiun
  • Halte Transjakarta
  • Vending machine
  • Merchant-merchant online

2. Flazz BCA

Flazz BCA (Instagram).

Uang elektronik terpopuler berikutnya selain Brizzi adalah Flazz. Kartu Flazz adalah uang elektronik yang diterbitkan Bank BCA.

Bank BCA mendesain Flazz sebagai kartu multifungsi. Kartu ini bisa dipakai buat membayar tol, food and beverage, minimarket, supermarket, SPBU, parkir, toko buku, tempat rekreasi, transportasi umum, hingga transaksi di merchantmerchant lainnya.

Tarif dan limitasi Flazz BCA

  • Minimum top up: Rp 20 ribu
  • Saldo maksimum: Rp 2 juta
  • Maksimum top up per bulan: Rp 20 juta

Lain Brizzi, lain pula Flazz. Bank BCA menerapkan masa berlaku kartu Flazz selama 10 tahun sejak transaksi top up terakhir.

Terus seandainya masa berlaku kartu berakhir, saldo yang tersisa bakal dikembalikan ke pengguna Flazz dengan cara mengembalikan kartu Flazz ke Bank BCA. Nantinya saldo yang tersisa dikirim ke rekening.

Flazz BCA bisa didapatkan di kantor cabang BCA, stand penjualan Flazz, dan merchant penjualan Flazz.

3. e-Money Mandiri

e- Money Mandiri (Instagram).

Uang elektronik selanjutnya yang cukup dikenal banyak orang adalah e-Money. Kartu e-Money adalah uang elektronik yang diterbitkan Bank Mandiri.

Kartu e-Money Mandiri dapat digunakan buat pembayaran tol, parkir, tiket kereta, Transjakarta, SPBU Pertamina, retail, toko, wahana hiburan, ataupun restoran yang berlogo e-Money.

Tarif dan limitasi e-Money Mandiri

  • Minimum top up: Rp 20 ribu.
  • Saldo maksimum: Rp 1 juta.
  • Maksimum top up per bulan: Rp 20 juta.

Bank Mandiri gak mengenakan batasan masa berlaku. Namun, kartu e-Money Mandiri bisa ditutup bank karena adanya aturan yang dilanggar. Kartu e-Money Mandiri juga bisa ditutup karena kartu rusak atau pemegang kartu pengin mengakhiri penggunaan e-Money.

Sisa saldo yang masih tersisa dalam e-Money dikembalikan sesuai catatan bank. Sisa saldo bakal dikirim ke rekening tabungan atau dibayar tunai.

Kartu e-Money Mandiri bisa diperoleh dari:

  • Kantor Cabang Bank Mandiri.
  • Indomaret dan Alfamart.
  • Gerbang tol.
  • Stasiun commuterline.
  • Halte Transjakarta.
  • Vending machine e-Money.
  • Merchant-merchant online.

4. TapCash

BNI TapCash (Instagram).

Lalu ada TapCash yang juga cukup dipakai banyak orang. TapCash adalah uang elektronik yang dikeluarkan Bank BNI.

Sama seperti Brizzi, Flazz, dan e-Money, kartu TapCash dapat digunakan buat banyak transaksi. Mulai dari bayar ongkos Transjakarta, commuter line, parkir, Alfamart, Lawson, Snowbay Waterpark, The Jungle Waterpark, Keong Mas, kantin UI, hingga gerbang tol.

Tarif dan limitasi TapCash BNI

  • Minimum top up: Rp 20 ribu.
  • Saldo maksimum: Rp 1 juta.
  • Maksimum top up per bulan: Rp 10 juta

Masa berlaku TapCash BNI gak terbatas alias gak ada masa kedaluwarsa. Buat memiliki kartu TapCash BNI ini, kamu bisa dapatkan di Bank BNI dan mitra kerja sama TapCash.

Itu tadi informasi seputar uang elektronik dari Brizzi, Flazz, e-Money, hingga TapCash. Dengan adanya informasi di atas, semoga kamu jadi tahu uang elektronik mana yang mesti kamu pilih. (Editor: Winda Destiana Putri).

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter